Keharmonisan suami dan istri dapat dicapai dengan rutin menikmati waktu bersama, lebih tepatnya berdua saja. Tujuannya agar keduanya bisa saling fokus dan menghargai satu sama lain. Karena itulah, ragam ide kencan Ayah dan Ibu terkadang dibutuhkan.
“Bagi Anda yang bepergian bersama orang tua dan atau anak-anak, pakailah masker Anda terlebih dahulu sebelum Anda menolong yang lainnya.”
Pernyataan itu mungkin akrab di telinga jika kamu pernah berpergian dengan pesawat. Yakni, salah satu prinsip keamanan yang diterapkan dalam segala penerbangan. Hal tersebut juga dapat berlaku dalam kehidupan berumah tangga, lho.
Istri maupun suami harus dalam kondisi bahagia dan waras dulu untuk dapat merawat keluarganya dengan baik. Sumber kebahagiaan utama tentunya berasal dari pasangan. Jika suami dan istri merasa bahagia dengan satu sama lain, betapapun cobaan yang dihadapi pasti bisa dilalui. Apalagi rutinitas mengurus anak berdua terkadang melelahkan buat ayah dan ibu, bukan?
Parentalk punya sejumlah ide nge-date besama pasangan agar gairah cinta suami dan istri senantiasa bersemi.
Makan bersama
Tak perlu waktu lama. Dalam waktu 2-3 jam saja, kamu bisa menikmati sajian favorit bersama pasangan. Lokasi makan juga tak perlu jauh-jauh dan super romantis. Di restoran yang jaraknya dekat dengan rumah, kamu dan pasangan bisa memiliki waktu lebih banyak untuk mengobrol dengan antusias layaknya masa perkenalan atau zaman pacaran dulu.
Couple’s Spa
Sejumlah hotel maupun spa khusus perawatan kecantikan dan keluarga punya paket pijat untuk pasangan. Bahkan, beberapa paketnya sudah termasuk fasilitas menarik lainnya seperti facial, pedicure, makan malam romantis, dan jacuzzi dalam ruangan khusus pasangan. Enggak hanya bikin hubungan tambah mesra, ibu dan ayah juga tampil lebih menawan sepulangnya dari spa.
Untuk agenda ini, istri dan suami perlu meluangkan waktu sedikit lebih lama karena sejumlah paket couple’s spa memakan waktu minimal 3 jam.
Olahraga
Olahraga tentu terasa lebih menyenangkan bersama orang tercinta, ya. Mulai dari lari keliling komplek maupun di care free day sampai menjajal alat-alat gym di tempat fitness. Apalagi, kalau personal trainer-nya suami sendiri… Gimana enggak semangat? Bisa-bisa sampai di rumah, ada olahraga tambahan, nih.
Hihihi… Sama halnya dengan acara makan bersama, olahraga bareng pasangan juga perlu sedikit waktu saja, kok.
Nonton film di bioskop
Menikah dan punya anak bukan berarti kurang update dengan film-film terkini, dong. Kalaupun belum kesampaian, coba ajak pasangan kamu menyaksikan film yang lagi ingin ditonton di bioskop. Kalian bisa mengunjungi bioskop dengan fasilitas premium yang menyediakan kursi empuk, bed sofa empuk, bantal lembut, sampai selimut hangat! Kamu dan pasangan dijamin bakal merasa muda lagi, deh.
Sweet escape
Ini dia jenis kencan yang menuntut dedikasi waktu lebih dari sehari. Kalau suami punya hobi touring, ini kesempatan bagus untuk nge-date bersama istri. Destinasinya tidak perlu jauh-jauh supaya tidak merepotkan pihak yang dititipkan anak.
Kalau kamu tinggal di Jabodetabek, objek wisata sekitar Jawa Barat dan Banten bisa jadi tujuan. Untuk tempat peristirahatannya, kamu dan pasangan bisa booking hotel yang bernuansa romantis. Sudah kayak bulan madu kedua, nih.
Kamu dan pasangan mungkin butuh waktu minimal dari dua hari untuk mewujudkan kencan seperti ini. Rencanakan jauh-jauh hari agar orang tua kamu atau pasangan siap mengurus cucu mereka yang akan bermalam.
Check in di hotel setengah hari
Kalau meluangkan waktu lebih dari sehari terbilang mustahil, mungkin kamu dan pasangan bisa check in di hotel setengah hari. Kapan lagi bisa berduaan bersama pasangan tanpa takut mengganggu atau diganggu oleh si kecil? Ini juga bisa jadi kesempatan emas buat ayah dan ibu leluasa bereksplorasi!
Sebagai manusia biasa, Ayah dan Ibu tentunya butuh hiburan untuk dinikmati bersama agar hubungan keduanya selalu berwarna. Sebelum mewujudkan kencan impian, jangan lupa pastikan anak-anak dalam keadaan fit dan pihak yang dititipkan dengan senang hati memberikan bantuan supaya semua sama-sama tenang.
(Febi/ Dok. Pixabay)