Parents, menggunakan eye cream sedini mungkin itu penting, lho. Bukan cuma buat menjaga kesehatan kulit area mata, tapi juga mencegah munculnya penuaan. Ngaruh banget biar tetap kelihatan awet muda, suami jadi senang ngeliatnya, kita pun merasa percaya diri.
Apalagi buat Parents yang udah mau masuk usia kepala 3 nih, biar nggak cepat muncul kerutan halusnya saat usia semakin bertambah. Jadi buat pakai eye cream atau krim mata, nggak perlu nunggu sampai usia 30-an.
Tapii, kalau udah masuk usia 30-an dan baru mau pakai krim mata nggak apa-apa, kok. Better late than never, ya kann? Selain mencegah tanda penuaan atau kerutan halus, krim mata berguna juga untuk mengatasi kulit kering di sekitar mata dan mengatasi kantung mata.
Baiklah, kali ini Mama Sam mau sharing rekomendasi krim mata buat para Parents. Produk eye cream yang Mama Sam rekomendasikan ini dari lokal brand dan produknya pun best seller. So kualitasnya nggak perlu diragukan lagi, tinggal disesuaikan aja dengan kebutuhan Parents. Yuk, langsung aja kita cek!
Avoskin Advance Action Eye Ampoule
Rp 219 ribu
Krim mata ini termasuk produk best seller dari Avoskin. Perpaduan kandungan 7,5 persen peptide (Argireline dan Eyeseril), niacinamide, dan ekstrak natural mampu merawat kulit sekitar mata dengan optimal. Untuk efek yang signifikan, Parents bisa memakainya dengan rutin pada pagi dan malam hari.
Klaim dari produk ini berfungsi untuk menghaluskan kerutan di sekitar mata, memicu produksi kolagen alami untuk menunda kerutan, mencerahkan dan melembapkan kulit area mata, dan mengurangi mata sembap.
Somethinc Game Changer Tripeptide Eye Concentrate Gel
Rp 150 ribu
Salah satu produk best seller inii, mengandung 3 jenis Peptide untuk merawat kulit di sekitar mata seperti garis halus, kantung mata, lingkaran hitam, dan kerutan. Krim mata yang bertekstur gel ini lebih mudah menyerap dan terasa ringan saat dipakai, jadi mata nggak berasa lengket.
Untuk manfaat dari eye concentrate gel dari Somethinc bisa menghaluskan area kulit mata, mencerahkan lingkaran hitam, menyamarkan kantung mata, keriput, dan garis halus. Ceramic tip yang ada dalam kandungan menimbulkan efek dingin dan segar pada mata.
Lacoco Intensive Treatment Eye Serum
Rp 180 ribu
Serum yang memiliki konsentrasi tinggi khusus kulit sekitar mata, memiliki formulasi kandungan berupa apel yang kaya akan vitamin A, C, dan anti-oksidan. Kandungan lain dalam produk ini terdapat lidah buaya dan Peptide yang dapat mengurangi keriput dan memproduksi kolagen.
Dari kandungan-kandungan itu, Parents akan mendapatkan manfaat seperti berkurangnya kerutan dan garis halus, hingga memperbaiki dan meningkatkan elastisitas kulit.
Votre Peau Polypeptide Fresh Eye Gel Cream with Edelweiss Culture Extract
Rp 165 ribu
Produk ini merupakan eye gel cream anti-aging pada area kulit sekitar mata. Polypeptide yang merupakan teknologi baru, gabungan dari berbagai kombinasi protein yang memberikan kulit area mata tampak segar dan kencang.
Parents bisa menggunakan krim mata ini dua kali sehari pada pagi dan malam. Hasil pemakaian rutin akan menampilkan area mata yang lembap, tampak segar, dan berkurangnya dark circle pada mata.
The Bath Box Eye Essential Serum
Rp 220 ribu
Produk krim mata yang cocok buat Parents yang memiliki kulit sensitif. Produk ini diklaim tanpa pewangi, tanpa paraben, tanpa silikon, dan tanpa sulfat. Jadi no perih atau kering di area mata buat yang kulitnya sensitif banget.
Kandungan alami yang ada di dalamnya terdapat shea butter, niacinamide, ash tree extract, sampai silk tree extract. Manfaat dari kandungan tersbut membuat kerutan mata berkurang, mengurangi dark circle, dan meningkatkan elastisitas area kulit mata.
Parents, sudah bisa memutuskan mau pakai eye cream yang mana, nih? Mama Sam saranin, agar maksimal dalam merawat area mata, pastikan juga kita cukup tidur dan banyak minum air putih, yaa 🙂