#19 Belajar dengan Metode MontessoriMetode Montessori adalah salah satu cara untuk mengajarkan anak tentang keterampilan dan juga akademis. Ibu Damar ini salah satu orang tua yang mengajarkan anak dengan metode montessori. Metode ini lagi banyak dilirik para orang tua untuk diterapkan di rumah. Bagaimana cara memulainya? Apa saja yang perlu dipersiapkan? Yuk yuk kita dengarkan obrolan Bumin dan Bu Damar :)
#17 Tumbuh Bersama PasanganPerlukah kita selalu menerima pasangan apa adanya? Atau karena ada apanya? Menjalani suatu hubungan dalam pernikahan tentu tidak selalu berjalan mulus. Konflik yang terjadi bisa dijadikan suatu pelajaran untuk kita bisa bertumbuh dengan pasangan. Konflik kerap terjadi karena adanya perbedaan values yang dibawa oleh masing-masing pasangan namun bagaimana ya caranya agar kita bisa terus bertumbuh bersama pasangan hingga tua nanti? Kita simak obrolan bumin dengan ibu Rani Anggraeni Dewi , seorang marriage counselor berikut
#15 Mitos VS Fakta Olahraga untuk Ibu MenyusuiSebagai ibu memiliki tubuh yang ideal tentu menjadi keinginan tersendiri ya, apalagi setelah melahirkan. Perubahan yang terjadi pada tubuh kadang membuat ibu merasa tidak percaya diri. Bagaimana agar ibu bisa mendapatkan tubuh yang ideal tanpa mengesampingkan tubuh yang sehat juga? Olahraga jawabannya dan juga menjaga asupan makanan sehari-hari. Nah, kapan waktu yang tepat untuk berolahraga bagi ibu menyusui ya ? Kali ini Bumin Nucha mengajak sahabat bumin yang juga seorang trainer olahraga, Salsa Vinandita, untuk mengungkap mitos dan fakta mengenai olahraga pada ibu menyusui. Apa saja yang menjadi do's and dont's nya dan olahraga apa yang tepat untuk ibu menyusui. Selamat mendengarkan!